Sabtu, 11 Desember 2010

Dinamika: Diklat Jurnalistik di SMANITA



Bertempat di laboratorium biologi, diklat jurnalistik SMAN I Taman berlangsung lancar dan sukses. Tak kurang dari 53 pelajar Smanita mendapat materi tentang jurnalistik serta pengalaman membuat majalah mini.
Acara yang dibuka oleh Drs. H.Panoyo, M.Pd., selaku Kepala SMAN I Taman ini berlangsung tanggal 1 Desember 2010. Dalam sambutan pembukaan Drs. H.Panoyo,M.Pd., menjelaskan bahwa ketrampilan jurnalistik dan menulis yang didapat siswa setelah mengikuti diklat ini hendaknya dikembangkan sendiri. “Mengingat kemajuan informasi saat ini begitu cepat apalagi informasi di internet begitu cepat dan sangat lengkap. Jadikan ini sebagai titik tolak untuk bisa lebih professional. Selamat, kalian tidak salah memilih kegiatan ini karena kedepannya bisa dijadikan sandaran hidup,” urai Drs. Panoyo.
Pemateri dalam diklat kali ini dari tabloid PENA yakni Yupiter Sulifan. “Secara umum, ilmu jurnalistik bukan sekedar mengajarkan kita cara menulis berita dan menerbitkan media cetak melainkan banyak ilmu yang didapat disini. Salah satunya bisa menambah rasa percaya diri bagi yang melakukannya,” ujar Yupiter.
Materi yang disampaikan dalam diklat jurnalistik ini adalah mengenal ilmu jurnalistik secara dasar, teknik menulis berita, opini dan artikel hingga cara menerbitkan majalah. “Semoga anak-anak yang ikut diklat kali ini bisa menerapkannya dalam berbagai bidang kehidupan. Terutama kecepatan tanggap terhadap perubahan yang terjadi di lingkungan sekolahnya. Anak-anak akan lebih kritis dan solutif dalam menghadapi setiap permasalahan yang ada,” terang H. Maryoto,M.Pd, Waka Kesiswaan.
Diharapkan, peserta diklat jurnalistik kali ini siap untuk menjadi kru redaksi majalah siswa Smanita GENTA yang direncanakan terbit dua kali dalam satu tahun, yakni terbit bulan Januari dan Juli 2011. YUS
Caption: 1. Siswa Smanita sedang mencari bahan untuk membuat majalah mini.
2. Peserta diklat jurnalistik, calon kru redaksi majalah siswa GENTA.

Tidak ada komentar: