Sabtu, 13 November 2010

Dinamika: Diklat PMR Smanita di Pacet



Palang Merah Remaja (PMR) SMAN 1 Taman (Smanita) tahun ini mengadakan diklat bagi anggota barunya bertempat di vila palem Pacet Mojokerto. Diklat yang berlangsung tanggal 6 – 7 Nopember ini diikuti kurang lebih 55 anggota baru.
Materi yang diberikan dalam diklat kali ini adalah pengenalan sejarah PMI, bongkar pasang tandu, hingga pertolongan pertama pada keadaan darurat. Pemberi materi dalam acara ini selain dari PMI cabang Sidoarjo, Pembina OSIS Smanita juga dari anggota PMR yang sudah senior.
“Untuk diklat ini sebenarnya pertama kali diadakan di luar kota dengan alasan agar peserta bisa menambah wawasan serta pengenalan alam,” ujar H.Maryoto,M.Pd., pada PENA. Setelah menerima materi tentang ke PMR-an, di pagi hari Minggu peserta diajak jelajah medan yang didampingi para seniornya. Lokasi yang dituju adalah tempat pemandian air panas Pacet.
“Sengaja peserta diajak jelajah medan untuk bisa mengenal lokasi dari yang mudah dijangkau hingga yang sulit. Nantinya anggota PMR tidak akan kaget bila suatu saat dapat tugas membantu memberi bantuan pada korban bencana alam,” kata Lailis Safitri, S.Pd yang juga sebagai laboran di Smanita. YUS
Caption foto: Peserta diklat PMR Smanita sedang mempraktekkan bongkar pasang tandu. (foto:YUS)

Tidak ada komentar: